
Bola.net - - Blitar United keluar sebagai juara Liga 3 musim 2017. Di final, tim berjuluk Kucing Hitam itu berhasil mengalahkan Persik Kendal dengan skor 2-1 di Stadion Gelora Bumi Kartini Jepara, Jawa Tengah, Minggu .
Gol-gol kemenangan Blitar United dicetak oleh Guntur Agung Ramadhan menit ke-28 dan Diego Damara Putra menit ke-73. Sementara satu-satunya gol Persik Kendal dilesahkan oleh sang kapten, Muhammad Alaik Sobrina menit ke-35.
Usai pertandingan, pelatih Blitar United, Gatot Mulbajadi tak bisa menyembunyikan kebahagiaannya setelah sukses mengantarkan timnya menjadi yang terbaik. Dia juga memuji penampilan anak-anak asuhnya yang dinilai tak pantang menyerah.
“Kami bersyukur semua sudah kami raih musim ini, meraih satu tiket untuk bermain di Liga 2 dan menjadi juara di Liga 3 musim ini," ujar Gatot.
"Pemain saya nilai bermain sangat bagus, itu terlihat dari banyaknya sentuhan dan penguasaan bola. Meski sempat kebobolan, tapi kami bisa terus menguasai bola dan kembali mencetak gol,” sambungnya.
Sementara itu, kendati gagal merengkuh gelar juara, pelatih Persik Kendal, Achmad Yasin tetap mengaku puas dengan kinerja timnya. Sebab, target untuk bisa meraih satu tiket promosi ke Liga 2 pada musim depan sudah di tangan.
“Target sudah kami raih, main di Liga 2 merupakan tujuan utama kami. Kami tidak juara, itu tidak masalah. Tim tetap berjuang hingga akhir pertandingan. Saya apresiasi kerja keras dan usaha tim. Kini, tim kami harus belajar kembali untuk menjadi lebih baik lagi nanti di Liga 2,” kata Achmad.
Daftar Susunan Pemain Kedua Tim
Persik Kendal (4-2-4):
1 Herlian Arif Laksono; 21 Muh Romin, 23 M Alaik Sobrina, 6 Nugroho Dwi Utomo, 5 Wahyu Prasetyo; 28 Angga Widi Pujiyanto, 13 Fandi Ahmad; 7 Achmad Ardiansyah, 18 Firdaus Janwar Amriyanto, 15 Rizki Kurniawan, 20 Susilo Irwandoyo
Cadangan: 22 Dicky Fernando, 3 Baseri, 31 Faix Fahrudin, 16 Akhsay Rismawanto, 10 Setiawan, 8 Alik Setiawan, 11 Kurnia Nova Setiawan
Pelatih: Achmad Yasin
Blitar United (4-2-4):
1 Muh Fiki Arianto; 87 Ach Zainul Arif, 33 Fery Wdyatama, 95 Lukman Fajar Panjalu, 41 Mohammad Badrul Rodli;
5 Ahmad Burhan Afiludin, 98 Alvin; 10 Agus Priyanto, 12 Guntur Agung Ramadhan, 14 Harmoko, 11 Syamsul Huda
Cadangan: 22 Faudzan Adzima, 4 Ricky Pratama Jaya, 6 Rifky Afryan Hartono, 96 Agus Rudiono, 97 Diego Damara Putra, 23 Yulistiono, 13 Mohammad Khanafi
Pelatih: Gatot Mulbajadi.(fit/pra)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 15 Desember 2017 20:46
Persik Kendal dan Blitar United Raih Tiket Promosi ke Liga 2
-
Bola Indonesia 11 Desember 2017 14:45
-
Bola Indonesia 10 Desember 2017 20:49
-
Bola Indonesia 2 Desember 2017 19:02
Berikut Daftar Klub dan Pembagian Grup di Babak 32 Besar Liga 3 Nasional
-
Bola Indonesia 23 November 2017 11:13
Lepas Dari Timnas U-19, Indra Sjafri Tangani Klub Asal Malang?
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...