Bhayangkara SU Waspadai Lini Serang Persib

Bhayangkara SU Waspadai Lini Serang Persib
Ibnu Grahan (c) Dani Rizki
- Cedera yang melanda striker naturalisasi, Sergio van Dijk dan playmaker Robertino Pugliara, diyakini tak akan mengurangi daya gedor Persib Bandung. Menurut pelatih Bhayangkara Surabaya United (BSU), Ibnu Grahan, Persib masih memiliki banyak stok penyerang berkualitas.


Van Dijk mengalami cedera saat Persib bertanding di Tasikmalaya. Sempat membaik, pemain berdarah Belanda ini kembali mengeluhkan cederanya dalam sesi latihan. Posisi pemain berkepala pelontos ini digantikan penyerang muda, Yandi Sofyan.


"Mereka masih punya Samsul Arif. Masih ada Juan Belencoso. Lini serang mereka masih tetap dan wajib kami waspadai," tegas Ibnu Grahan.


Ibnu mengaku tahu betul karakter kedua penyerang, Samsul dan Belencoso. Perlu diketahui, sebelum bergabung dengan Arema, Samsul hampir merapat ke Kota Pahlawan. Sedangkan Belencoso tenar karena catatan apik bersama klub lamanya, Kitchee SC.


"Anak-anak harus mewaspadai pemain-pemain Persib. Jangan kasih kesempatan dan ruang untuk mencetak gol. Kami harus fokus dan konsentrasi penuh," harap Ibnu. (faw/dzi)