Bhayangkara SU Beri Isyarat Bongkar Pemain

Bhayangkara SU Beri Isyarat Bongkar Pemain
Shane Malcolm (c) Syafaruddin
- Bhayangkara Surabaya United memberikan isyarat untuk membongkar komposisi pemainnya menjelang deadline pendaftaran pemain, akhir pekan ini. Kabarnya, tiga pemain asingnya dalam posisi tak aman.


Manajemen Bhayangkara SU telah memastikan, kemungkinan untuk mengubah komposisi pemain masih sangat terbuka. "Memang masih ada kemungkinan bongkar pasang pemain. Kita lihat saja nanti," kata Eko Yudiono, media officer Bhayangkara SU.


Informasi yang beredar, tiga pemain asing Bhayangkara SU dalam posisi tak aman. Mereka adalah Khairallah Abdelkbir (Maroko), Abel Gebor (Liberia) dan Shane Malcolm (Guam). Alasannya pun bermacam-macam.


Untuk Abdelkbir dan Malcolm, kontribusi kedua pemain ini belum signifikan. Bahkan cenderung tak ada. Sedangkan Gebor dalam posisi tak aman karena sedang menderita cedera. Belum diketahui secara pasti cedera apa yang diderita Gebor.


"Yang jelas semua pemain dievaluasi. Entah itu asing atau lokal. Yang jelas kami ingin mendapatkan komposisi terbaik untuk tim ini," tutup Eko. (faw/dzi)