
Bola.net - - Bakal membeludaknya Aremania, untuk mendukung Arema FC pada laga Perempat Final Piala Presiden 2018, tak membuat Beto Goncalves gentar. Sebaliknya, penyerang Sriwijaya FC ini mengaku siap menjadikan kehadiran Aremania ini sebagai motivasi bagi dirinya.
Menurut pemain asal Brasil ini, Aremania pasti akan datang ke Solo untuk mendukung tim kesayangan mereka. Kedatangan Aremania inilah yang bakal membuat atmosfer stadion kian meriah dan bersemangat.
"Kami senang dengan situasi seperti ini," ujar Beto.
"Meski mereka dukung Arema, tapi atmosfer pertandingan bagus juga untuk kami. Pemain suka seperti ini. Lebih memotivasi," sambungnya.
Sriwijaya FC bakal menghadapi Arema FC pada laga Perempat Final Piala Presiden 2018. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Manahan Solo, Minggu malam.
Menurut Beto, pertandingan ini bakal berlangsung sengit. Pasalnya, kedua tim memiliki kekuatan setara. Baik Arema maupun Sriwijaya banyak melakukan perubahan di tubuh tim mereka.
"Kesempatan kami berdua sangat terbuka. Apalagi ini masih awal musim," tuturnya.
Namun, Beto enggan berkomentar lebih banyak terkait kekuatan Arema. Pemain yang sempat memperkuat Arema Cronus ini mengaku memilih fokus pada kekuatan timnya sendiri
"Kami punya kualitas dan telah berlatih untuk menghadapi pertandingan ini. Kami akan fokus pada instruksi pelatih," ucap pemain berusia 37 tahun tersebut.
"Semoga pada pertandingan besok kami bisa menunjukkan permainan terbaik," ia menandaskan.(den/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 2 Februari 2018 18:56
-
Bola Indonesia 2 Februari 2018 15:10
Jacksen Tiago Nilai Persaingan Liga 1 Musim 2018 Bakal Kian Ketat
-
Bola Indonesia 1 Februari 2018 14:53
-
Bola Indonesia 1 Februari 2018 14:45
-
Bola Indonesia 1 Februari 2018 11:10
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 07:02
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 07:00
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 06:45
-
Bola Indonesia 23 Maret 2025 06:32
-
Liga Italia 23 Maret 2025 06:30
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 06:15
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...