Besok Persela Jajal Perseru di Surajaya

Besok Persela Jajal Perseru di Surajaya
Didik Ludiyanto (c) Syafaruddin
- Persela Lamongan kembali mengadakan uji coba, Kamis (7/4) besok sore. Laskar Joko Tingkir akan menghadapi salah satu peserta Indonesia Soccer Championship (ISC), Perseru Serui. Rencananya, pertandingan ini akan dilangsungkan di Stadion Surajaya, Lamongan.


Atmosfer bermain di kandang sendiri menjadi target yang harus dicapai oleh Choirul Huda dan kawan-kawan. "Dengan uji coba ini, kami ingin menciptakan suasana pertandingan di kandang lawan sesama tim ISC. Atmosfer di kandang ini yang perlu," ucap Didik Ludiyanto, asisten pelatih Persela.


Ketika menghubungi Bola.net, Rabu (6/4) siang, Didik meminta para pemainnya menerapkan apa yang sudah diberikan tim pelatih selama latihan. Didik menambahkan, para pemainnya harus bisa mengatasi rasa grogi ketika bermain di hadapan pendukungnya sendiri.


"Setelah kemarin bermain di kandang lawan, sekarang bagaimana cara pemain mengatasi tekanan penonton di kandang sendiri. Jangan sampai kehilangan bola. Jangan melakukan kesalahan," tegas Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan BPKA Kabupaten Lamongan ini. (faw/dzi)