Berkat Gol Tunggal Sunarto, Arema Gasak Persija

Berkat Gol Tunggal Sunarto, Arema Gasak Persija
Arema Cronus sukses kandaskan Persija Jakarta (c) Antok
- Arema Cronus sukses meraih kemenangan 1-0 saat berhadapan dengan Persija Jakarta dalam partai lanjutan Grup B Piala Bhayangkara 2016 yang digelar di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (25/3).


Gol pemain pengganti, kala waktu normal menyisakan lima menit sudah cukup untuk mengantar Singo Edan memenangkan laga ini sekaligus membuat mereka untuk sementara duduk di puncak klasemen.


Tak banyak peluang berbahaya yang dihasilkan kedua tim di babak pertama. Cristian Gonzales sempat memiliki satu peluang emas, sayang sundulannya masih digagalkan mistar gawang. Skor 0-0 pun bertahan hingga turun minum.


Kembali dari kamar ganti, baik Arema maupun Persija masih kesulitan membongkar pertahanan masing-masing lawan. Kedua pelatih pun menyiapkan strategi anyar dengan pergantian pemain.


Terbukti pergantian pemain yang dilakukan Milomir Seslija lebih efektif. Pemain pengganti, Sunarto sukses memecah kebuntuan di menit 85 lewat tembakan menyusur tanah dari dalam kotak penalti. Skor 1-0 untuk kemenangan Arema pun menjadi hasil akhir laga ini. [initial]


 (bola/pra)