Bergeming, BOPI Tetap Tak Rekomendasi Arema dan Persebaya

Bergeming, BOPI Tetap Tak Rekomendasi Arema dan Persebaya
Badan Olahraga Profesional Indonesia (c) Eggi Paksha
Bola.net - Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI) konsisten dengan sikap mereka. BOPI mengaku masih belum merekomendasi Persebaya dan Arema Cronus mengikuti kompetisi QNB League 2015. Pasalnya, dua klub ini belum memenuhi kriteria legal.

"Memang benar, dalam rapat kerja kemarin ada sejumlah catatan rekomendasi. Salah satunya, soal keikutsertaan Persebaya dan Arema di ISL 2015," ujar Ketua Umum BOPI Mayjen (Purn.) Noor Aman.

"Namun perlu digarisbawahi, kata 'dipertimbangkan' dalam catatan raker antara Komisi X DPR RI dan Kemenpora kemarin adalah sebuah pertimbangan rapat untuk diputuskan oleh BOPI. Jadi, sampai sekarang kedua klub tersebut tetap tidak diperbolehkan main. Keputusan BOPI yang kemarin tetap berlaku. Kecuali dalam waktu dekat ini mereka sanggup menyelesaikan permasalahan mereka sesuai amanah rapat kemarin," sambungnya.

Lebih lanjut, Noor Aman  menyesalkan sikap PT Liga Indonesia yang tetap menggelar laga Arema vs Persija dan Persebaya vs Mitra Kukar, akhir pekan lalu. Sikap PT Liga itu dinilai melanggar rekomendasi BOPI. Apalagi sebelumnya PT Liga juga mengubah nama ISL menjadi QNB League. Rekomendasi yang mereka ajukan kepada BOPI adalah untuk ISL 2015.

"Akan ada sanksi bertingkat untuk PT Liga. Tapi semuanya tergantung Kemenpora," tegas Noor Aman lagi.

Noor Aman sendiri tak merinci sanksi yang bakal dijatuhkan. Namun, menurutnya, tidak mustahil sanksi itu berupa pencabutan rekomendasi bagi PT Liga sebagai operator kegiatan olahraga profesional di Tanah Air. [initial]

 (den/pra)