
Bola.net - Pelatih Arema IPL, Abdurrahman Gurning mengakui jika pemainnya kini mulai malas latihan. Ini dikarenakan para pemain belum menerima gaji yang seharusnya menjadi hak mereka.
"Semangat pemain untuk menjalani latihan rutin sudah mulai menurun, bahkan sudah dihinggapi 3L karena masalah gaji yang menjadi hak mereka belum diterima dari manajemen," ucap Abdurrahman Gurning seperti dilansir Antara, Selasa (23/4).
Ia mengakui, dirinya menjadi serba salah ketika akan menerapkan metode dan ingin menggenjot latihan berat sebagai persiapan untuk melanjutkan kompetisi. Gurning khawatir pemain akan lebih banyak mengeluh ketimbang menjalani latihan.
Menyiasati hal itu, dirinya hanya menerapkan latihan dengan metode permainan yang menyenangkan dalam sekali sentuh. Yang terpenting saat ini bagaimana mengupayakan pemain menjadi bersemangat dan merasa senang saja.
Dalam beberapa kali latihan yang digelar usai melakoni laga tandang melawan Persibo Bojonegoro dengan hasil akhir menang WO atas tim tuan rumah itu. Semangat pemain mulai drop akibat gaji mereka yang belum dibayarkan selama hampir tiga bulan sejak Februari.
Menanggapi kondisi pemain yang mulai lesu darah tersebut, manajer tim Haris Fambudi memakluminya dan dianggap wajar. Akan tetapi, ketika pertama kali bergabung dan melanjutkan kompetisi Arema yang berlaga di ajang LPI ini, mereka sudah tahu kondisi keuangan tim ini.
"Kami akan terus berupaya memenuhi hak-hak mereka dan kami yakin pemain akan bersabar dengan kondisi keuangan tim yang kurang kondusif ini," ucapnya. (ant/mac)
"Semangat pemain untuk menjalani latihan rutin sudah mulai menurun, bahkan sudah dihinggapi 3L karena masalah gaji yang menjadi hak mereka belum diterima dari manajemen," ucap Abdurrahman Gurning seperti dilansir Antara, Selasa (23/4).
Ia mengakui, dirinya menjadi serba salah ketika akan menerapkan metode dan ingin menggenjot latihan berat sebagai persiapan untuk melanjutkan kompetisi. Gurning khawatir pemain akan lebih banyak mengeluh ketimbang menjalani latihan.
Menyiasati hal itu, dirinya hanya menerapkan latihan dengan metode permainan yang menyenangkan dalam sekali sentuh. Yang terpenting saat ini bagaimana mengupayakan pemain menjadi bersemangat dan merasa senang saja.
Dalam beberapa kali latihan yang digelar usai melakoni laga tandang melawan Persibo Bojonegoro dengan hasil akhir menang WO atas tim tuan rumah itu. Semangat pemain mulai drop akibat gaji mereka yang belum dibayarkan selama hampir tiga bulan sejak Februari.
Menanggapi kondisi pemain yang mulai lesu darah tersebut, manajer tim Haris Fambudi memakluminya dan dianggap wajar. Akan tetapi, ketika pertama kali bergabung dan melanjutkan kompetisi Arema yang berlaga di ajang LPI ini, mereka sudah tahu kondisi keuangan tim ini.
"Kami akan terus berupaya memenuhi hak-hak mereka dan kami yakin pemain akan bersabar dengan kondisi keuangan tim yang kurang kondusif ini," ucapnya. (ant/mac)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 22 April 2013 18:09
-
Bola Indonesia 22 April 2013 17:08
-
Bola Indonesia 22 April 2013 15:47
-
Bola Indonesia 22 April 2013 12:21
-
Bola Indonesia 19 April 2013 20:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:05
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:24
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 15:10
-
Otomotif 22 Maret 2025 15:08
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:05
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...