Belum Dapat Jawaban, Pelatih PSIS Kemungkinan Ubah Rencana Latihan

Belum Dapat Jawaban, Pelatih PSIS Kemungkinan Ubah Rencana Latihan
PSIS Semarang (c) Official PSIS Semarang

Bola.net - Pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic tak kunjung mendapat jawaban dari manajemen terkait rencana latihan. Padahal, waktu yang diinginkan arsitek asal Serbia itu semakin dekat.

Dragan sebelumnya mengusulkan agar PSIS memulai latihan pada tanggal 1 Agustus. Karena tim butuh waktu setidaknya dua bulan untuk mempersiapkan diri.

"Belum ada (jawaban) sampai saat ini, kami perlu menunggu," kata Dragan Djukanovic kepada Bola.net.

Artinya, mantan pelatih Borneo FC tersebut akan tetap bersabar sampai manajemen PSIS memberikan jawaban. Dia tidak ingin mendahului para pengurus Laskar Mahesa Jenar.

"Ketika klub memberikan izin, kami akan segera memulai," Dragan menambahkan.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.

1 dari 1 halaman

Langkah Antisipasi

Tapi, Dragan tetap akan mengantisipasi segala kemungkinan. Termasuk menyiapkan skema terburuk jika nantinya tidak bisa menggelar latihan sesuai jadwal yang diinginkan.

"Saya siap untuk semuanya. Tidak ada yang mengejutkan bagi saya," jelas pelatih yang gemar baca buku tersebut.

"Saya akan mengubah rencana latihan saya jika kami tidak punya waktu yang cukup," tegasnya..

Namun, Dragan akan tetap menunggu jawaban dari manajemen. Dia pun optimistis manajemen akan segera merespon dalam waktu dekat.

(Bola.net/Mustopa El Abdy)