Bek Kanan dan Kiri Tak Berimbang, Ini Kata Riedl

Bek Kanan dan Kiri Tak Berimbang, Ini Kata Riedl
Dari ki-ka: Benny wahyudi, Abduh Lestahulu dan Bayu Pradana, (c) Fitri Apriani

Bola.net - - Alfred Riedl mengakui bahwa sektor bek kanan tim nasional (timnas) Indonesia tak sesolid sektor kiri. Dia pun menyatakan akan segera membenahi masalah tersebut.

Di pertandingan lawan Thailand hari Sabtu kemarin, Riedl mengandalkan Abduh Lestaluhu di pos bek kiri. Sementara pos bek kanan diisi oleh pemain asal klub Arema Cronus, Beny Wahyudi.

Di laga lawan Thailand kemarin, banyak yang menilai sektor bek kiri tampil lebih solid dari sektor kanan. Riedl ternyata tak membantahnya. Namun dia juga buru-buru menyatakan bahwa hal tersebut bisa segera dibenahinya.

"Mungkin kemarin sisi kiri kami lebih kuat dibandingkan kanan. Saya setuju dengan Anda. Namun, semuanya bergantung pada lawan dan performa individu. Semuanya masih bisa ditingkatkan," ujar Riedl di Xavier School, San Juan, Filipina, Minggu (20/11).

Pelatih asal Austria ini lalu meminta semua pihak agar tak lagi fokus pada laga lawan Thailand tersebut. Sebab sudah ada laga yang krusial yang menunggu Indonesia.

"Kami sudah menjalani pertandingan kemarin dan mengevaluasinya dalam pertemuan. Namun, kami tidak boleh terlalu memikirkan pertandingan lalu," tutupnya. (fit/asa)