Bek Asing PSIS Semarang Jalani Isolasi Mandiri

Bek Asing PSIS Semarang Jalani Isolasi Mandiri
Wallace Costa (ketiga dari kanan) (c) Bola.com/Vincentius Atmaja

Bola.net - Bek asing PSIS Semarang, Wallace Costa Alves, harus menjalani isolasi mandiri. Pemain asal Brasil itu belum boleh mengikuti latihan setelah sehari sebelumnya tiba di Kota Lumpia.

Wallace menjalani isolasi mandiri sesuai perintah dari dokter tim PSIS Semarang, dr. Alfan Nur Asyhar. Dia harus melalui tahapan sesuai dengan protokol kesehatan.

"Seperti pemain lokal, Wallace harus isolasi mandiri dulu," kata Alfan Nur Asyhar, Senin (14/9/2020).

"Besok setelah dia melaksanakan tes swab dan dinyatakan negatif, baru diperbolehkan untuk mengikuti latihan dengan tim," imbuhnya.

Wallace sudah menjalani tes swab sebelum terbang ke Indonesia. Hasilnya, dia dinyatakan negatif Covid-19.

"Namun kami tetap antisipasi takutnya jika terjadi hal yang tidak diinginkan selama perjalanan," tegas mantan dokter timnas Indonesia U-19 itu.

Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.

1 dari 1 halaman

Dimanfaatkan untuk Recovery

Dimanfaatkan untuk Recovery

Latihan PSIS Semarang (c) Official PSIS

Dikatakan Alfan, Wallace dijadwalkan akan menjalani tes swab pada Selasa (15/9/2020) pagi. Tes swab akan bertempat di Rumah Dinas Wali Kota Semarang.

Selama isolasi, Alfan berpesan kepada Wallace untuk memanfaatkannya dengan baik. Terutama untuk menjaga kondisi setelah menempuh perjalanan jauh dari Brasil.

"Isolasi juga digunakan untuk istirahat, recovery dulu karena biasanya masih jet lag. Setelah semuanya oke, baru Wallace bisa latihan," tandasnya.

(Bola.net/Mustopa El Abdy)