Bejo Tak Mau Ikut Campur dalam Perburuan Pemain Persebaya

Bejo Tak Mau Ikut Campur dalam Perburuan Pemain Persebaya
Bejo Sugiantoro (c) Mustopa El Abdy

Bola.net - - Asisten Pelatih Persebaya Surabaya, Bejo Sugiantoro tidak mau ikut campur dalam perburuan pemain Green Force untuk musim 2019. Bejo menyerahkan sepenuhnya kepada Djadjang Nurdjaman sebagai pelatih kepala.

Bejo juga melepaskan status sebagai rekan duet Djanur -sapaan akrab Djadjang Nurdjaman-. Ia menginginkan agar juru taktik asal Majalengka tersebut menentukan sendiri komposisi skuat Tim Kota Pahlawan di musim yang akan datang.

"Bisa digaris bawahi duet pelatih 2018 selesai, semua komposisi pemain, satu head coach, tidak ada duet pelatih lagi," ungkap Bejo Sugiantoro.

"Saya dengan ikhlas mengundurkan diri sebagai bagian dari duet pelatih di 2018. Semua keputusan saya sudah koordinasi dengan coach Djanur biar satu head coach, tidak ada dua matahari di satu tim," tegasnya.

Namun mantan pemain Timnas Indonesia ini menegaskan bahwa dirinya siap untuk membantu Persebaya, tapi statusnya murni sebagai asisten. Karena Bejo tidak mau mengintervensi Djanur sebagai pelatih kepala.

"Seandainya saya nanti di percaya nanti di 2019 saya akan total untuk bantu coach Djanur sebagai bagian asisten pelatih bukan duet pelatih supaya ada keleluasaan, kebebasan untuk coach Djanur," imbuhnya.

Lebih lanjut Bejo menambahkan, dirinya akan fokus untuk menyelesaikan kontraknya bersama Persebaya hingga penghujung Bulan Desember. Termasuk untuk mendampingi Rendi Irwan cs yang akan berjuang di Piala Indonesia.