Beckham Terkesan dengan Gairah Pemain Sepakbola Muda di Indonesia

Beckham Terkesan dengan Gairah Pemain Sepakbola Muda di Indonesia
David Beckham datang ke Indonesia (c) Twitter KEMENPORA RI

Bola.net - - Mantan pemain Manchester United, David Bekcham, mengaku kagum dengan gairah yang ditunjukkan anak-anak muda di Indonesia dalam sepakbola. Pernyataan tersebut ia sampaikan dalam acara 'Sepak Bola untuk Negeri' di Stadion Soemantri Brodjonegoro pada hari Minggu (25/3) kemarin.

"Acara kemarin sangat luar biasa dan tidak terlupakan. Perasaan berada di tengah-tengah ribuan pemain muda yang punya gairah terhadap sepak bola sangat mengagumkan," tutur Beckham.

"Kemarin adalah hari yang hebat. Namun, mereka harus tumbuh dengan didukung infrastruktur yang baik," lanjutnya pada acara jumpa media di Hotel Raffles, Senin (26/3/2018).

Beckham hadir ke Indonesia sebagai duta AIA Finance. Eks bintang Manchester United itu hadir dalam acara "Sepak Bola untuk Negeri" yang bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat Indonesia tentang gaya hidup sehat.

Bagi Beckham, Indonesia memiliki pemain-pemain yang berkualitas. Akan tetapi, para pesepak bola muda akan semakin berkembang jika didukung dengan infrastruktur yang mumpuni.

"Saya cukup beruntung tinggal di negara (Inggris) dengan akademi serta infrastruktur sepak bola yang bagus. Di sana kami diajari cara bermain serta mengikuti para pahlawan era sebelumnya. Namun, tidak semua negara telah memilikinya, termasuk di Indonesia," kata Beckham.

"Menurut saya, di sini infrastruktur sepak bola masih kurang sehingga harus ditambah. Padahal Indonesia memiliki para pemain yang bagus. Apabila ditangani dengan baik, masa depan sepak bola Indonesia akan cerah," lanjutnya.

Dalam acara tersebut juga dilaksanakan pembagian 10 ribu bola pada seluruh akademi sepakbola di Indonesia. Pembagian bola tersebut hingga tercatat sebagai rekor sumbangan bola terbanyak yang pernah terjadi di Indonesia menurut MURI.

Sumber: Bola.com