Bola.net - - Bayu Pradana menegaskan tak memiliki persiapan khusus jelang laga kontra Timnas Thailand. Namun, gelandang Timnas Indonesia tersebut menegaskan tekadnya untuk fokus pada pertandingan leg pertama final Piala AFF 2016 tersebut.
"Tidak ada persiapan khusus jelang pertandingan ini. Persiapan saya mungkin 'hanya' fokus dan konsentrasi ke final ini," ujar Bayu, pada Bola.net.
Menurut Bayu, dalam mempersiapkan diri, ia tak hanya berlatih rutin. Ada satu lagi persiapan yang tak boleh dilalaikan jelang final ini. "Yang terpenting, berdoa pada Tuhan harus lebih khusyuk lagi," tuturnya.
Timnas Indonesia bakal menjamu Timnas Thailand pada leg pertama Final Piala AFF 2016. Pertandingan ini bakal dihelat di Stadion Pakansari Cibinong Bogor, Rabu besok.
Skuat Garuda, julukan Timnas Indonesia, sebelumnya telah berhadapan dengan Timnas Thailand pada fase grup lalu. Dalam laga perdana Grup A yang dihelat di Philippine Sports Stadium, 19 November lalu, Bayu Pradana dan kawan-kawan kalah dengan skor 2-4.
Waktu itu, kemenangan Thailand dihasilkan melalui hat-trick Teerasil Dangda dan gol Peerapat Notchaiya. Sementara, dua gol Indonesia dicetak Boaz Solossa dan Lerby Eliandri.
Menurut Bayu, Thailand merupakan tim yang sama sekali tak bisa diremehkan. Mereka memiliki kelebihan-kelebihan, yang telah ditunjukkan selama gelaran ini.
"Karenanya, kita harus fokus dan benar-benar konsentrasi," tandasnya.
Baca Ini Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 11 Desember 2016 15:59
-
Tim Nasional 11 Desember 2016 15:31
-
Tim Nasional 10 Desember 2016 21:09
Minimalisir Calo, Tiket Final AFF Dijual di Kompleks Militer
-
Open Play 10 Desember 2016 12:14
-
Bolatainment 10 Desember 2016 11:30
Charyl Chappuis, Gelandang Berjuluk Cristiano Ronaldo-nya Thailand
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...