Batalkan Uji Coba, Arema Cronus Ternyata Belum Mengabari Bhayangkara SU

Batalkan Uji Coba, Arema Cronus Ternyata Belum Mengabari Bhayangkara SU
Bhayangkara Surabaya United (c) PRL
- Pihak Bhayangkara Surabaya United angkat suara terkait kabar pembatalan uji coba oleh Arema Cronus. Mereka juga mengungkapkan jika sampai dengan saat ini belum ada konfirmasi resmi dari sang tuan rumah.


Kedua tim seharusnya bertemu dalam sebuah laga uji coba yang digelar di Stadion Kanjuruhan, 23 April mendatang. Tiba-tiba, pihak Arema lewat media officer Sudarmadji mengumumkan bahwa pertandingan ini tak akan terlaksana.


"Kami menghormati keputusan Arema jika benar mereka membatalkannya. Meski sampai dengan sore ini, pihak Arema belum mengonfirmasi kami soal hal itu," kata sekretaris tim Bhayangkara SU, Eko Yudiono kepada , Jumat (15/4) sore.


Meski legawa jika dibatalkan, namun Bhayangkara SU tak dapat menyembunyikan rasa kecewanya. Apalagi pihak memilih lebih dulu Arema lebih dulu mengumumkan ke media, daripada mengabarkan pembatalan ini ke Surabaya United.


"Kalau benar-benar batal, kami akan cari lawan lain. Sabtu besok, kami akan melawan Perseru Serui di Gelora Delta," tutup Eko. [initial]


 (faw/asa)