Batal Gelar Laga, Persebaya Rugi 100 Juta

Batal Gelar Laga, Persebaya Rugi 100 Juta
Technical Meeting Persebaya (c) Fafa Wahab
Bola.net - Persebaya akhirnya memastikan tak akan menggelar pertandingan kontra Persiba Balikpapan yang seharusnya dilangsungkan, Minggu (26/4) besok malam. Kegagalan ini membuat pihak panitia pelaksana (panpel) harus merugi ratusan juta.

Seperti yang diberitakan sebelumnya Panpel Persebaya memutuskan tak akan menggelar pertandingan kontra Persiba Balikpapan, dikarenakan tidak mendapat izin keramaian dari Polda Jawa Timur dan Polrestabes Surabaya.

Kondisi ini membuat Persebaya harus merugi. "Kerugian sudah banyak. Karena persiapan kita sudah 100 persen. Kita sudah pesan tiket dan sewa lapangan," ucap Sekretaris panpel, Ade Rio dalam press conference sebelum laga, Sabtu (26/4) siang.

Ade juga menambahkan bahwa Panpel Persebaya sudah mencetak total 15 ribu lembar tiket. "Kalau bicara kerugian, sekitar Rp 100 juta sampai Rp 120 juta untuk satu pertandingan," pungkasnya. [initial]

 (faw/pra)