Barito Putera Usung Misi Menang di Gelora Delta

Barito Putera Usung Misi Menang di Gelora Delta
Pemain Barito Putera merayakan gol Rizky Ripora (c) ISC
- Mendapatkan poin di Stadion Gelora Delta Sidoarjo menjadi target yang diusung Barito Putera kala berjumpa Bhayangkara FC (BFC), Sabtu (10/9) besok sore. Barito sadar misi ini tak akan berjalan mudah. Sebab BFC adalah tim yang padu.


Keyakinan untuk mencuri poin di Sidoarjo digelorakan kiper cadangan Barito, Imam Arief Fadillah. "Kami siap bertarung habis-habisan di laga besok. Kami optimis bisa meraih kemenangan di laga besok," tegasnya dalam sesi konferensi pers pra pertandingan, Jumat (9/9) siang.


Sedangkan pelatih Barito, Mundari Karya berharap pemainnya tamoil apik di pertandingan besok. Mundari memastikan timnya bisa menurunkan empat pemain anyar, yaitu Thierry Gathuessi, Lim Jun Sik, Ambrizal dan Thiago Amaral. "Mudah-mudahan anak-anak bermain bagus," harapnya.


Mundari mengakui bahwa BFC adalah tim yang solid. Ia menyebut Evan Dimas Darmono sebagai motor kebangkitan tim milik Polri ini. "Tim Bhayangkara FC ini sudah jadi. Sudah beberapa tahun mereka bersama," jabar mantan pelatih PSPS Pekanbaru ini.


"Secara permainan, mereka sudah terorganisir. Apalagi setelah masuknya Evan Dimas, mereka menjadi lebih tajam," pungkasnya. [initial] (faw/asa)