
Bola.net - Makan Konate tak mau terpengaruh dengan nama besar Arema FC di kancah sepak bola nasional. Gelandang Barito Putera ini menegaskan tekad timnya untuk meraih kemenangan kala bertemu dengan Arema FC pada lanjutan BRI Liga 1 2023/2024.
"Kami sudah siap melawan Arema. Kami tahu situasi yang akan dihadapi. Arema adalah tim besar. Namun, kami datang ke sini untuk mengambil tiga poin," ucap Konate.
Barito Putera akan menghadapi Arema FC pada laga pekan keenam mereka di BRI Liga 1 2023/2024. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Sabtu (05/08).
Advertisement
Saat ini, Barito Putera menempati peringkat kesepuluh di klasemen. Laskar Antasari mengoleksi tujuh angka dari lima laga mereka. Sementara, Arema FC berada di dasar klasemen sementara BRI Liga 1 2023/2024. Mereka baru mengoleksi dua poin dari lima pertandingan.
Bagi Konate, Arema FC bukanlah tim asing. Gelandang asal Mali ini sempat memperkuat tim tersebut pada pertengahan musim 2018 sampai akhir musim 2019.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Siap Kerja Keras Lawan Arema
Lebih lanjut, Konate mengaku tak akan mudah bagi timnya untuk bisa mengalahkan Arema FC pada laga ini. Namun, hal ini tak menyurutkannya untuk mewujudkan tekad tersebut.
"Ini adalah pertandingan penting bagi kami. Kami akan berjuang sekuat mungkin. Kami akan berjuang semaksimal mungkin untuk bisa meraih tiga poin pada pertandingan ini," ujar Konate.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Klasemen BRI Liga 1 2023/2024
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 4 Agustus 2023 23:06
-
Bola Indonesia 4 Agustus 2023 21:47
Prediksi BRI Liga 1: Arema FC Vs Barito Putera 5 Agustus 2023
-
Bola Indonesia 4 Agustus 2023 19:11
-
Bola Indonesia 4 Agustus 2023 15:59
Akhiri Puasa Kemenangan, Arema FC Bidik Poin Penuh kala Jamu Barito Putera
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...