Bandung Challenge Dibatalkan, Persib Upayakan Uji Coba

Bandung Challenge Dibatalkan, Persib Upayakan Uji Coba
Pelatih Persib Bandung, Jajang Nurjaman. (c) Huyogo Simbolon
Bola.net - Turnamen Bandung Challenge akhirnya urung digelar setelah pihak penyelenggara memberikan keterangan pada Selasa (13/11) lalu kepada pelatih Persib Bandung, Jajang Nurjaman mewakili salah satu tim yang diundang.

“Kemarin dihubungi pihak panitia Bandung Challenge, dinyatakan batal digelar,” ungkap Jajang ditemui di mes Persib, Rabu (14/11).

Lebih lanjut Jajang menuturkan, alasan pihak penyelenggara mengurungkan niat menggelar turnamen karena lokasi penyelenggaraan tidak mendapatkan izin. “Stadion Siliwangi tidak bisa dipakai. Jadi, yang membatalkan dari pihak panitia,” tegasnya.

Pelaksanaan Bandung Challenge semula direncanakan pada 24-25 November. Selain Persib, tiga tim lain juga diundang yakni Persisam Samarinda, Persipura Jayapura serta Arema.

Dengan batalnya Bandung Challenge, Jajang mengaku akan melakukan program uji coba untuk pasukannya. “Kita mengupayakan uji coba dengan tim lain. Sabtu depan kita lakukan uji coba. Masih mencari tim lawannya,” tandasnya. (hug/row)