Bali United Bongkar Pasang Pemain Jelang Piala Jenderal Sudirman

Bali United Bongkar Pasang Pemain Jelang Piala Jenderal Sudirman
Bali United Pusam (c) Antok
- Bali United melakukan beberapa perubahan materi pemain jelang bergulirnya Piala Jenderal Sudirman pada pertengahan bulan ini. Beberapa pemain andalan dikabarkan telah mengajukan izin untuk meninggalkan klub kebanggaan warga Bali.


Kabarnya, Serdadu Tridatu kini tidak lagi diperkuat oleh Sultan Samma, Sandi Sute, Awan Setho, serta Lerby Elyandry. Pemain-pemain tersebut merupakan pemain yang biasa tampil sebagai penggawa inti Bali United selama ini.


Sebagai gantinya, Indra Sjarfi dan kolega kini tengah menyeleksi beberapa pemain muda asal Nusa Tenggara Timur dan pemain asal Bali United U-21.



Selain itu, mereka juga membuka keran seleksi untuk pemain-pemain berpengalaman seperti Agus Nova Wiantoro, dan Ambrisal.


[initial]

  (twt/asa)