Babak 16 Besar pra-PON Futsal Digelar Akhir November

Babak 16 Besar pra-PON Futsal Digelar Akhir November
Ilustrasi futsal (c) ist
- Asosiasi Futsal Indonesia (AFI) telah mengumumkan, pelaksanaan babak 16 besar kualifikasi Pekan Olahraga Nasional (PON) Grup IX akan dilakukan 20-27 November di Banjarmasin, Kalimantan Selatan (Kalsel). Surat resmi dari AFI dikirimkan, Rabu (4/11) kemarin malam.


AFI memang menunjuk Kalsel sebagai tuan rumah babak 16 besar untuk Grup IX. Grup ini akan diisi oleh juara dan runner up dari Grup I hingga IV di fase 32 besar. Tim yang lolod adalah Jawa Timur (Jatim), Kalsel, DKI Jakarta, Banten, Sumatera Utara (Sumut), Aceh dan Sedangkan juara dan runner up dari grup II.


Project Officer Puslatda Futsal Jatim, Robert Nepa Seno mengatakan, surat resmi dari AFI menjabarkan bahwa pertandingan babak 16 besar akan dilangsungkan selama seminggu. Mulai 20 hingga 27 November. "Venue utamanya di Borneo Futsal, Banjarmasin," ucap Robert, Kamis (5/11) pagi.


Selain Borneo Futsal, ada satu lokasi yang didapuk sebagai venue pendamping, yakni Upik Futsal. "Format pertandingannya adalah setengah kompetisi," imbuh Robert. AFI juga meminta tuan rumah Kalsel mempersiapkan segala sesuatunya. Mulai dari perizinan, perlengkapan dan serta kesiapan penyelenggaraan pertandingan. (faw/dzi)