Awal Juni, Pengurus Baru PSSI Dilantik

Awal Juni, Pengurus Baru PSSI Dilantik
Hinca Panjaitan (c) ligaindonesia
Bola.net - Wakil Ketua Umum PSSI Hinca Panjaitan mengatakan bahwa pelantikan pengurus baru PSSI periode 2015-2019 akan dilaksanakan pada awal bulan Juni mendatang.

Seperti diketahui, PSSI baru saja mengumumkan nama-nama pengurus baru yang akan menjalankan roda organisasi di bawah ketua umum PSSI, La Nyalla Mahmud Mattalitti. Total ada 17 komite tetap, 3 komite ad-hoc, serta 3 judicial body.

"Karena ada kewajiban konstitusional di PSSI untuk Kongres FIFA ke-65 di Zurich, Swiss pada 29 Mei, maka pelantikan tersebut baru dilakukan sekembalinya dari Swiss. Untuk tanggalnya, kami akan beritahukan selanjutnya," kata Hinca di kantor PSSI, Jakarta, Senin.

Menurut Hinca, pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan Ketua KONI Pusat Tono Suratman terkait pelantikan tersebut.

"Karena PSSI anggota KONI, jadi yang harus melantik adalah KONI sesuai dengan AD/ART KONI. Oleh karena itu selama menunggu waktu pelantikan, kami ingin menyiapkannya dengan baik terlebih dahulu," tandasnya. (ant/dzi)