Atep Minta Bobotoh Tak Datang ke Solo

Atep Minta Bobotoh Tak Datang ke Solo
Atep (c) ISC

Bola.net - - Laga klasik dua tim besar Indonesia antara Persija Jakarta melawan Persib Bandung tidak boleh dihadiri Bobotoh (suporter Persib). Hal itu demi menjaga suasana kondusif, baik sebelum, saat, hingga selesainya pertandingan.

Atas keputusan pihak kepolisian itu, kapten Persib, Atep meminta kepada seluruh Bobotoh untuk mentaatinya. Jangan sampai Bobotoh nekat datang ke Stadion Manahan, Solo, tempat berlangsungnya pertandingan pada Sabtu (5/11).

"Bobotoh jangan memaksa datang ke stadion, berbahaya. Lebih baik di rumah atau bersama-sama nonton bareng di daerah masing-masing. Itu lebih aman," ujar Atep saat dihubungi wartawan, Kamis (3/11).

"Mendukung Persib bisa dilakukan tanpa harus datang ke stadion. Apalagi ada potensi terjadi kericuhan kalau kedua kelompok suporter bertemu," tambahnya.

Di sisi lain, The Jakmania (supoter Persija) diperbolehkan menonton karena merupakan laga kandang Persija. Tapi tetap The Jakmania dilarang memakai atribut sebagai akibat masih berlakunya hukuman dari Komdis PT GTS selaku operator ISC.

"Saya berharap The Jakmania tidak mengganggu permainan kami di lapangan," tutup Atep.