Asprov PSSI Sulbar Ikut-ikutan Kecam Menpora dan Djohar

Asprov PSSI Sulbar Ikut-ikutan Kecam Menpora dan Djohar
Menpora Imam Nahrawi (c) Fafa Wahab
Bola.net - Sekretaris Asprov PSSI Sulawesi Barat, Muhammad Jufri, menilai jika kondisi saat ini sudah sangat memprihatinkan masyarakat sepakbola Indonesia.

Hal tersebut akibat pembekuan yang dilakukan Menpora Imam Nahrawi terhadap PSSI. Alhasil, para pemain, wasit, pengawas pertandingan, tim pelatih, hingga ofisial terpaksa menganggur.

"Saya kasihan dan miris sekali. Ini akibat SK pembukuan Menpora. Kompetisi sudah tidak bisa jalan. Pemain sudah kehilangan pekerjaan dan yang lebih parah lagi adalah Indonesia tidak bisa tanding di dunia internasional," ujar Jufri.

"Itu akibat ketidakpastian yang diberikan Menpora," sambungnya.

Sedangkan terkait dengan hadirnya Djohar Arifin ketika dipanggil Menpora, Jufri mengaku sangat kesal.

"Sudah jelas-jelas dia bukan lagi Ketua Umum. Namun, tidak dapat bertindak bijaksana. Sebenarnya, kita harus fokus dalam mengatasi masalah. Simpel saja agar semua menjadi kembali normal, yaitu segera mencabut pembekuan PSSI," pungkasnya. [initial]

 (esa/pra)