Aremania Siap Meriahkan Piala Presiden dengan Kibarkan Merah Putih

Aremania Siap Meriahkan Piala Presiden dengan Kibarkan Merah Putih
Salah satu aksi Aremania saat mendukung Arema FC (c) Bola.net/Dendy Gandakusumah

Bola.net - Aremania -julukan suporter setia Arema- bakal memeriahkan gelaran Piala Presiden 2022. Mereka berencana akan mengibarkan bendera Merah Putih pada laga Piala Presiden 2022, antara Arema FC dan PSM Makassar, akhir pekan ini.

Rencana Aremania ini diungkapkan Ketua Panitia Pelaksana (Panpel) lokal Malang Piala Presiden, Abdul Haris. Ia menyebut, pengibaran bendera Merah Putih ini merupakan bentuk kampanye persatuan.

"Kami menampung keinginan Aremania menjadikan momentum Piala Presiden 2022 ini untuk menyuarakan persatuan," kata Abdul Haris dalam rilis manajemen.

"Hal ini akan ditandai dengan aksi Aremania membentangkan bendera Merah Putih di tribun Stadion Kanjuruhan," sambungnya.

Arema sendiri akan menjadi tuan rumah Grup D Piala Presiden 2022. Di grup ini, tergabung pula Persik Kediri, PSM Makassar, dan Persikabo 1973.

Laga perdana Grup D bakal mempertemukan Arema FC dan PSM Makassar. Laga ini akan dihelat di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Sabtu (11/06) malam.

Simak artikel selengkapnya di bawah ini.

1 dari 2 halaman

Harap Aremania Semarakkan

Harap Aremania Semarakkan

Aremania menyaksikan latihan Arema FC di Stadion Gajayana, Malang, Rabu (11/5/2022) (c) Bola.com/Iwan Setiawan

Lebih lanjut, Abdul Haris berharap agar kampanye ini semarak. Karenanya, ia berharap agar Aremania menjadikan hal ini sebagai gerakan bersama dengan membawa bendera Merah Putih.

“Kita tunjukkan kepada Presiden Jokowi bahwa dari Malang siap menjadi pelopor pemersatu nilai nilai kebangsaan," katanya.

"Meski berbeda dukungan, melalui Piala Presiden kita disatukan dengan bendera yang sama dan salam nasionalisme yakni salah satunya adalah salam satu jiwa,” Abdul Haris menambahkan.