Aremania Ramaikan Final Piala Jenderal Sudirman

Aremania Ramaikan Final Piala Jenderal Sudirman
Aremania (c) Fitri Apriani
- Suporter Arema Cronus, Aremania ikut memeriahkan partai final turnamen Piala Jenderal Sudirman (PJS) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Minggu (24/1).


Puluhan Aremania tampak memenuhi pelataran SUGBK. Partai final sendiri mempertemukan Semen Padang melawan Mitra Kukar.


"Kami datang kesini untuk menyambut para suporter dari Semen Padang dan Mitra Kukar. Kedatangan kami bukan untuk menonton pertandingan, kami hanya ingin menyambut mereka saja," ujar koordinator Aremania Jakarta, Agung Gambir kepada wartawan.


"Kami netral, kami tidak mendukung siapa-siapa. Kami hanya ingin ikut memeriahkan," tambahnya.


Seperti diketahui, meskipun Arema Cronus tidak masuk final, namun Aremania masuk nominasi suporter terbaik. Aremania akan bersaing dengan Pusamania dan Mitman. "Kami ada perwakilan 10 orang di dalam stadion untuk meraih gelar suporter terbaik," tutupnya. [initial]

 (fit/asa)