Arema Waspadai Dzumafo dan Dendy

Arema Waspadai Dzumafo dan Dendy
Dendy Sulistyawan (c) Instagram/Persela
- Duet penyerang Persela Lamongan, Herman Dzumafo Epandi dan Dendy Sulistyawan mendapat perhatian khusus dari tim pelatih Arema Cronus. Dzumafo dan Dendy adalah pemain yang harus diwaspadai oleh Singo Edan.


Menurut Joko Susilo, asisten pelatih Arema Cronus, pihaknya sudah mempelajari kekuatan tuan rumah menjelang partai, Senin (18/7) besok di Stadion Surajaya. "Persela memiliki pemain yang bagus," puji Gethuk, sapaan akrabnya, Minggu (17/7) siang.


Gethuk lalu menyebut Dzumafo dan Dendy sebagai dua nama yang sangat diwaspadai oleh Hamka Hamzah dan kolega. "Mereka pemain yang potensial dan harus kita waspadai. Tentunya tanpa mengabaikan pemain lainnya," imbuh Gethuk.


Persela, lanjut Gethuk, juga menunjukkan progres setelah ditangani Sutan Harhara. Ini dibuktikan dengan dua kemenangan yang sudah mereka peroleh di kandang sendiri, Stadion Surajaya Lamongan.


"Kita sudah mengamati dari awal musim hingga ditangani Coach Sutan. Persela sudah sangat berbeda, baik dari segi permainan, kekompakan dan tentunya hasil akhir. Mereka jauh lebih bagus," tutup Gethuk. [initial]


 (faw/pra)