Arema Siap Ajukan Banding Terkait Hukuman Irfan Raditya

Arema Siap Ajukan Banding Terkait Hukuman Irfan Raditya
Irfan Raditya © Bola.net
Bola.net - Arema Indonesia yang berkompetisi di Indonesian Premier League berencana mengajukan banding kepada Komdis PSSI terkait sanksi kepada Irfan Raditya.

Manajer Arema Rizki Dachlan mengatakan, pihaknya sampai saat ini belum menerima surat pemanggilan untuk Irfan Raditya. Karena itulah Irfan tak memenuhi panggilan timnas dan tetap berlatih bersama tim Singo Edan.

"Untuk Irfan Raditya, sampai hari ini tidak ada sama sekali surat pemanggilan apapun dari PSSI, baik ke kantor (Arema) Malang maupun ke kantor pusat di Jakarta," sebut Rizki.

Sebelumnya, nama Irfan termasuk dalam 22 nama pemain yang mendapat sanksi dari Komdis karena tak memenuhi panggilan timnas. "Kami pikir ini hanya masalah miskomunikasi, karena Arema tidak pernah punya niat menahan Irfan untuk berangkat ke Medan mengikuti pemusatan latihan timnas," tegasnya. (ipl/dzi)