
Bola.net - - Arema Indonesia harus rela berbagi angka dalam laga perdana mereka usai kembali ke kancah sepakbola Indonesia. Menjamu Persema 1953 di Liga 3, Rabu Singo Edan dipaksa berbagi angka 1-1.
Dalam pertandingan ini, Arema unggul dulu pada menit 61 melalui Maulana Arahman. Sementara, gol balasan Persema 1953 dicetak Ongky Cucuk kala laga memasuki injury time.
Tampil pertama kali, setelah hampir lima tahun vakum, Arema sempat tertekan oleh Persema 1953. Namun, mengandalkan permainan cepat dan keras, skuat besutan Totok Anjik ini perlahan mampu mengimbangi serbuan Persema 1953.
Beberapa kali, para penggawa Arema memiliki peluang mencetak gol ke gawang Persema 53. Namun, sampai babak pertama usai, mereka gagal membobol gawang Wahyu Surya Pratama.
Persema juga bukannya nihil peluang. Namun, dua peluang mereka di penghujung babak pertama melalui sundulan Irdiansyah dan Ciputra juga masih gagal menemui sasaran. Walhasil, babak pertama ditutup dengan skor 0-0.
Pada babak kedua, Persema membuka peluang melalui Koko Dwi Angga. Namun, sepakannya pada menit 49 masih melenceng jauh dari sasaran.
Menit 61 kebuntuan akhirnya pecah. Umpan Daud Irfan Kararbo mampu diteruskan Maulana Arahman dengan sepakan keras dari luar kotak penalti. Bola menghujam gawang Persema 1953 dan membawa Arema unggul.
Unggul satu gol, Arema Indonesia coba terus menekan pertahanan Persema 1953. Beberapa kali mereka memiliki peluang menambah keunggulan. Namun, dua peluang mereka di penghujung waktu normal melalui Maulana dan Yance Asep Duwiri masih kandas.
Memasuki menit pertama dari lima menit injury time, Arema harus bermain dengan sepuluh orang. Pemain belakang mereka, M. Rofik dikeluarkan wasit Agus Susianto usai mendapat kartu kuning keduanya pada laga ini.
Petaka bagi Arema Indonesia datang pada menit terakhir injury time. Memanfaatkan umpan Koko Dwi Angga, Ongky Cucuk Slencer menyundul bola melewati jangkauan penjaga gawang Arema Indonesia, Awaludin. Gol ini memaksa Arema Indonesia berbagi angka 1-1 pada laga perdana mereka ini. (den/asa)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 9 Mei 2017 17:15
-
Bola Indonesia 31 Januari 2017 16:30
-
Bola Indonesia 9 Januari 2017 14:45
Arema Indonesia Minta Ketum PSSI Pertimbangkan Lagi Keputusannya
-
Bola Indonesia 8 Januari 2017 15:15
-
Bola Indonesia 17 Desember 2016 08:08
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:22
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:07
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 21:05
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:48
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:28
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 20:20
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...