Arema FC Terancam Tanpa Arthur Cunha Saat Jumpa Persib

Arema FC Terancam Tanpa Arthur Cunha Saat Jumpa Persib
Arthur Cunha (c) AremaFC

- Arema FC terancam tak bisa menurunkan skuat terbaik pada laga kontra Persib Bandung pada pekan ke-21 Gojek Liga 1 bersama Bukalapak (13/9). Sebab, kondisi Arthur Cunha da Rocha msih belum fit.

Arthur Cunha menderita cedera kala memperkuat timnya pada laga kontra Borneo FC. Otot hamstring kanan pemain asal Brasil mengalami robek. Arthur saat ini belum pulih benar dari cedera hamstringnya. Kondisinya baru sekitar 50-60 persen.

"Ia masih perlu tiga pekan untuk bisa bermain. Jadi, kemungkinan besar, ia belum bisa main pada pertandingan lawan Persib," ujar dokter tim Arema FC, dr Nanang Tri Wahyudi SpKO.

Menurut Nanang, cedera Arthur sejatinya tak terlalu parah. Dokter berusia 40 tahun tersebut menilai cedera yang dialami Arthur hanya berada dalam level sedang.

"Namun, berhubung yang cedera adalah otot vital, yaitu hamstring, maka memerlukan penyembuhan yang lebih lama. Kemungkinan, baru dua pekan lagi ia bakal bisa bergabung dalam sesi latihan tim," tuturnya.

Kendati cedera, Arthur tetap berlatih bersama rekan-rekannya. Namun, pemain asal Brasil ini menjalani sesi latihan terpisah. "Kami beri ia latihan khusus untuk menyembuhkan ototnya yang cedera. Ia sudah bisa jogging, kendati belum bisa berlatih yang lebih berat lagi," tandasnya.

*Update terkini Asian Games 2018 mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di sini.