Arema FC Harap Operator Kreatif Maksimalkan Sumber Pendapatan

Arema FC Harap Operator Kreatif Maksimalkan Sumber Pendapatan
Suasana peluncuran Shopee Liga 1 2020 (c) Bola.com/M Iqbal Ichsan

Bola.net - Manajemen Arema FC mengungkapkan harapan mereka terhadap PT Liga Indonesia Baru terkait pembagian dana komersial terhadap klub peserta Liga 1. Klub berlogo singa mengepal ini berharap operator kompetisi profesional Indonesia tersebut bisa kreatif dalam menggali sumber pendapatan mereka.

"Kami menilai ini merupakan tantangan bagi kawan-kawan di PT LIB untuk mencairkan subsidi untuk Juli dan Agustus," ucap General Manager Arema FC, Ruddy Widodo.

"Kalau memang bisa ada pencairan subsidi untuk Juli dan Agustus ini tentu akan sangat membantu bagi klub-klub peserta," sambungnya.

Menurut Ruddy, ada sejumlah hal yang bisa dilakukan operator untuk mencari sumber pendapatan demi mencairkan dana komersial klub. Salah satunya, sambung manajer berusia 48 tahun tersebut, adalah memaksimalkan potensi-potensi pendapatan yang bisa jadi saat ini belum tergarap dengan maksimal.

"Namun, saya yakin, teman-teman di LIB memiliki kemampuan untuk hal tersebut," tuturnya.

Sebelumnya, PSSI memastikan bahwa kelanjutan kompetisi Liga 1 dan Liga 2 musim 2020 bakal dilanjutkan lagi pada Oktober mendatang. Kepastian ini ditegaskan federasi sepak bola Indonesia tersebut melalui surat keputusan bernomor SKEP/53/VI/2020 bertanggal 27 Juni 2020.

Selain memastikan kompetisi profesional akan digulirkan lagi mulai Oktober 2020, surat yang ditandatangani Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, ini juga mengatur soal pembayaran gaji dan pelatih selama masa menanti kompetisi digulirkan lagi dan ketika kompetisi sudah bergulir.

Simak artikel selengkapnya di bawah ini.

1 dari 1 halaman

Harap Pencairan Dana Komersial

Sementara itu, manajemen Arema FC sendiri berharap ada pembagian dana komersial dari operator pada Bulan Juli dan Agustus. Dana komersial ini, menurut Ruddy, merupakan hal yang sangat berarti bagi klub, terutama di tengah pandemi ini.

"Kami sangat berharap adanya pembagian dana komersial untuk Juli dan Agustus ini. Saat ini kan sudah ada kepastian bahwa kompetisi akan dilanjutkan pada Oktober. Nah, karena itulah, kami berharap agar ada pembagian dana komersial untuk Juli dan Agustus," ujar Ruddy.

"Bagi kami saat ini dana komersial merupakan sumber utama semasa pandemi," ia menambahkan.

(Bola.net/Dendy Gandakusumah)