Arema FC Dikalahkan Persebaya Surabaya, Valente Akui Tak Bisa Buat Keajaiban

Arema FC Dikalahkan Persebaya Surabaya, Valente Akui Tak Bisa Buat Keajaiban
Pelatih Arema FC, Fernando Valente (c) Dok. Arema FC

Bola.net - Fernando Valente membuat sebuah pengakuan usai anak asuhnya dikalahkan Persebaya Surabaya dalam laga lanjutan BRI Liga 1 2023/2024. Pelatih Arema FC ini mengaku bahwa ia tak bisa membuat keajaiban di tim tersebut.

"Saya tahu, kekalahan ini bakal membuat suporter Arema FC kecewa. Namun, pada hari pertama saya tiba di sini, saya katakan tak bisa membuat mukjizat," ucap Valente.

"Saya di sini untuk bekerja dan membantu pemain," sambungnya.

Arema FC sebelumnya harus menelan kekalahan pada laga pekan ke-13 mereka di BRI Liga 1 2023/2024. Dalam laga yang dihelat di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Sabtu (23/09), mereka kalah 1-3 dari Persebaya Surabaya.

Gawang Arema FC pada laga ini dibobol oleh Bruno Moreira, Jose Ze Valente, dan Dusan Stevanovic. Sementara itu, gol semata wayang Arema FC dicatatkan Dedik Setiawan.

Dengan kekalahan ini, Arema FC masih tertahan di posisi 16 klasemen sementara. Mereka mengoleksi sepuluh angka dari 13 laga.

Sementara itu, Persebaya Surabaya naik ke peringkat kelima di klasemen. Bajul Ijo sudah mengumpulkan 21 poin dari 13 pertandingan.

Simak artikel selengkapnya di bawah ini.

1 dari 2 halaman

Dapat Hikmah dari Kekalahan

Dapat Hikmah dari Kekalahan

Bruno Moreira mencetak gol pada laga Persebaya Surabaya vs Arema FC pada pekan ke-13 BRI Liga 1 2023/2024 (c) Ofisial Persebaya

Lebih lanjut, meski mengecewakan, kekalahan ini, diakui Valente, membawa hikmah. Dengan kekalahan ini, menurut pelatih asal Portugal tersebut, mereka tahu apa saja kekurangan-kekurangan yang masih harus dibenahi.

"Kami tahu sampai di tahap mana berada. Kami juga tahu apa yang harus dibenahi," kata Valente.

"Kami akan bangkit dan tampil lebih bagus lagi ke depannya. Kami juga akan bisa meraih kemenangan pada laga-laga mendatang," ia menandaskan.

(Bola.net/Dendy Gandakusumah)