
Bola.net - Arema FC mendapat tambahan kekuatan kala melawat ke kandang Bhayangkara FC. Klub berlogo singa mengepal tersebut bakal kembali diperkuat tiga pemain yang harus absen pada laga sebelumnya kontra Persija Jakarta.
Tiga pemain yang akan kembali memperkuat skuad Arema pada laga kontra Bhayangkara tersebut adalah Hendro Siswanto, Johan Ahmat Farisi, dan Ridwan Tawainella. Mereka bertiga sebelumnya terkena akumulasi kartu dan harus absen pada laga kontra Persija, akhir pekan lalu.
"Kembalinya tiga pemain ini tentu akan memberi kami tambahan kekuatan yang sangat diperlukan pada pertandingan lawan Bhayangkara nanti," ucap Pelatih Arema, Milomir Seslija, pada Bola.net.
Advertisement
"Kami yakin mereka bertiga bisa membantu tim ini meraih hasil positif," sambungnya.
Tiga pemain ini masuk dalam daftar 18 pemain yang dibawa dalam lawatan ke kandang Bhayangkara FC. Rombongan penggawa Arema berangkat ke Jakarta pada Senin (25/11) pagi.
Arema sendiri akan menghadapi Bhayangkara FC pada laga pekan ke-29 Shopee Liga 1 musim 2019. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion PTIK Jakarta Selatan, Rabu (27/11) lusa.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Tanpa Alfin Tuasalamony dan Makan Konate
Kendati telah mendapat tambahan kekuatan pada laga ini, Arema tetap tidak bisa memainkan kekuatan terbaiknya. Selain kehilangan M. Rafli yang memperkuat Timnas U-22 dan Dedik Setiawan yang mengalami cedera panjang, Arema pun harus kehilangan Makan Konate dan Alfin Tuasalamony.
Konate harus absen karena terkena akumulasi kartu kuning. Sementara, Alfin harus absen karena kondisinya tidak fit.
"Ada sedikit masalah dengan kondisi kesehatan Alfin. Kami harap ia lekas pulih dan bisa segera bergabung lagi dengan tim," ucap Milo.
Daftar 18 Pemain ke Jakarta
Berikut daftar nama pemain Arema yang dibawa dalam lawatan ke Jakarta, kontra Bhayangkara FC:
Kurniawan Kartika Ajie, Utam Rusdiyana, Arthur Cunha da Rocha, Johan Ahmat Farisi, Nasir, Hendro Siswanto, Hanif Sjahbandi, Sunarto, Dendi Santoso, Rifaldi Bawuoh, Sylvano Comvalius, Takafumi Akahoshi, Ricky Ohorella, Ridwan Tawainella, Agil Munawar, Ricky Kayame, Ahmad Nur Hardianto, dan Hamka Hamzah.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Ini Juga:
- Klasemen Shopee Liga 1 Usai PSM vs Bali dan Arema vs Persija
- Arema Juga Mengaku Dirugikan Wasit pada Laga Kontra Persija
- Timnya Gagal Kalahkan Persija, Ini Pleidoi Pelatih Arema
- Penalti Kontroversial, Persija Desak PSSI Rumahkan Wasit Ikhsan Prasetya Jati
- Highlights Shopee Liga 1 2019: Arema FC 1 - 1 Persija Jakarta
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 24 November 2019 08:10
Klasemen Shopee Liga 1 Usai PSM vs Bali dan Arema vs Persija
-
Bola Indonesia 24 November 2019 03:03
-
Bola Indonesia 23 November 2019 23:25
-
Bola Indonesia 23 November 2019 23:19
Penalti Kontroversial, Persija Desak PSSI Rumahkan Wasit Ikhsan Prasetya Jati
-
Open Play 23 November 2019 20:17
Highlights Shopee Liga 1 2019: Arema FC 1 - 1 Persija Jakarta
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...