Arema Cronus Akui Hanya Kurang Beruntung

Arema Cronus Akui Hanya Kurang Beruntung
Arema Cronus (c) Dani Rizky
- Tim pelatih Arema Cronus mengaku anak asuhnya telah bermain apik pada laga lanjutan Grup B Piala Bhayangkara kontra PS Polri. Namun, menurut mereka, dewi fortuna tak memihak mereka sehingga Cristian Gonzales dan kawan-kawan gagal memetik poin penuh pada laga tersebut.


"Sebetulnya, kita sudah antisipasi permainan PS Polri. Terbukti, mereka juga kesulitan," ujar Asisten Pelatih Arema Cronus, Joko Susilo, usai pertandingan.


"Namun, kami hanya sedikit kurang beruntung dalam memanfaatkan peluang-peluang yang kami dapatkan," sambungnya.


Sebelumnya, Arema Cronus hanya mampu bermain imbang pada laga lanjutan Grup B Piala Bhayangkara kontra PS Polri. Pada laga yang dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar Bali, Rabu (23/03) ini, Raphael Maitimo dan kawan-kawan harus puas bermain imbang tanpa gol.


Sementara itu, Joko Susilo mengaku bahwa Arema Cronus sebetulnya menargetkan meraih poin penuh pada laga tersebut, sama seperti pada laga-laga lain mereka. Namun, pelatih yang karib disapa Gethuk ini menambahkan, mereka sadar bahwa tak semua bisa dimenangkan, seperti keinginan mereka.


"Kita harus fair. Namun, ini turnamen dan hasil akhirlah yang jadi tujuan kami," tandasnya. [initial]


 (den/asa)