Arema Boyong Seluruh Pemain ke Bali Island Cup

Arema Boyong Seluruh Pemain ke Bali Island Cup
Arema Cronus (c) Antok
Bola.net - Arema Cronus tampil dengan amunisi penuh di Bali Island Cup. Mereka dipastikan memboyong seluruh pemain ke turnamen pramusim yang berlangsung pada 12-16 Maret 2015 ini.

"Kita akan bawa seluruh pemain ke Bali," ujar pelatih Arema Cronus, Suharno.

"Tidak ada pemain yang ditinggal di Malang," sambungnya.

Seperti diketahui, Arema Cronus memastikan diri menjadi salah satu peserta Bali Island Cup. Ajang ini akan dihelat pada 12-17 Maret 2015 mendatang. Selain Arema, ada tiga tim lain yang berpartisipasi pada ajang ini. Mereka adalah Bali United, Persiram Raja Ampat, dan Pelita Bandung Raya.

Arema sendiri dijadwalkan akan berangkat sore ini dari Bandar Udara Abdul Rahman Saleh Malang. Mereka akan berangkat pukul 14.00 WIB dari mess. [initial]

 (den/pra)