
Bola.net - Jelang H-2 pertandingan antara Arema Indonesia melawan Gresik United (Persegres), manajemen Arema masih belum mendapatkan izin dari pihak kepolisian.
Manajemen sendiri melalui media officernya, Sudarmaji mengatakan bahwa izin pertandingan dari kepolisian memang belum turun. Namun pihaknya sudah menyerahkan komitmen dari semua pihak (Aremania) untuk berlaku tertib selama di perjalanan.
"Hari ini (28/6) kami sudah menyerahkan surat pernyataan yang ditandatangani seluruh korwil kepada pihak kepolisian dan berkomitmen untuk menjaga ketertiban dalam berlalu lintas. Mudah-mudahan malam ini atau besok pagi (29/6) izinnya turun," ujarnya.
Ditambahkan oleh pria asal Banyuwangi tersebut bahwa biasanya izin pertandingan dari kepolisian turun pada H-7, namun hingga H-2 izin tersebut masih belum turun karena pihak kepolisian minta jaminan dari klub maupun suporter (Aremania) untuk tertib berlalu lintas dan tidak menganggu keamanan maupun kenyamanan pengguna jalan.
Panpel Arema mendapat peringatan keras dari Polda Jatim terkait ulah suporter Arema yang seringkali mengganggu pengguna jalan dengan tongkat ketika berangkat maupun kembali dari stadion.
Peringatan keras dari Polda Jatim tersebut bermula dari banyaknya keluhan masyarakat (pengguna jalan) yang ditujukan kepada Polres Malang terkait ulah oknum Aremania di jalanan.
"Banyak Aremania yang membawa tongkat bendera dan diayun-ayunkan, sehingga menganggu keamanan dan kenyamanan pengguna jalan. Kami bekerja sama dengan kepolisian akan melakukan 'sweeping' tongkat-tongkat tersebut setelah pertandingan," katanya.
Selain berharap agar izin pertandingan segera turun. Manajemen juga berharap Arema mampu mempersembahkan kemenangan atas Persegres untuk HUT 66 Bhayangkara. (ant/dzi)
Manajemen sendiri melalui media officernya, Sudarmaji mengatakan bahwa izin pertandingan dari kepolisian memang belum turun. Namun pihaknya sudah menyerahkan komitmen dari semua pihak (Aremania) untuk berlaku tertib selama di perjalanan.
"Hari ini (28/6) kami sudah menyerahkan surat pernyataan yang ditandatangani seluruh korwil kepada pihak kepolisian dan berkomitmen untuk menjaga ketertiban dalam berlalu lintas. Mudah-mudahan malam ini atau besok pagi (29/6) izinnya turun," ujarnya.
Ditambahkan oleh pria asal Banyuwangi tersebut bahwa biasanya izin pertandingan dari kepolisian turun pada H-7, namun hingga H-2 izin tersebut masih belum turun karena pihak kepolisian minta jaminan dari klub maupun suporter (Aremania) untuk tertib berlalu lintas dan tidak menganggu keamanan maupun kenyamanan pengguna jalan.
Panpel Arema mendapat peringatan keras dari Polda Jatim terkait ulah suporter Arema yang seringkali mengganggu pengguna jalan dengan tongkat ketika berangkat maupun kembali dari stadion.
Peringatan keras dari Polda Jatim tersebut bermula dari banyaknya keluhan masyarakat (pengguna jalan) yang ditujukan kepada Polres Malang terkait ulah oknum Aremania di jalanan.
"Banyak Aremania yang membawa tongkat bendera dan diayun-ayunkan, sehingga menganggu keamanan dan kenyamanan pengguna jalan. Kami bekerja sama dengan kepolisian akan melakukan 'sweeping' tongkat-tongkat tersebut setelah pertandingan," katanya.
Selain berharap agar izin pertandingan segera turun. Manajemen juga berharap Arema mampu mempersembahkan kemenangan atas Persegres untuk HUT 66 Bhayangkara. (ant/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 26 Juni 2012 14:07
-
Bola Indonesia 26 Juni 2012 12:00
-
Bola Indonesia 26 Juni 2012 10:45
-
Bola Indonesia 24 Juni 2012 21:41
-
Bola Indonesia 21 Juni 2012 11:00
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Maret 2025 07:53
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:44
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:42
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 07:29
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...