Arema Banyak Kebobolan, Hamka Hamzah: Buah Permainan Menyerang

Arema Banyak Kebobolan, Hamka Hamzah: Buah Permainan Menyerang
Arema FC (c) Bola.com/Iwan Setiawan

Bola.net - Hamka Hamzah menanggapi pertanyaan soal banyaknya gol yang bersarang ke gawang timnya pada putaran pertama Shopee Liga 1 musim 2019 ini. Pemain belakang Arema ini menyebut hal tersebut tak lepas dari permainan menyerang yang diperagakan timnya.

"Kita harus lihat bahwa Arema ini tak sekadar bermain bertahan,"

"Semua sisi bisa menyerang. Kendati banyak kemasukan, jumlah gol kami berada di peringkat kedua terbanyak pada putaran pertama ini," sambungnya.

Pada musim ini, gawang Arema memang kerap kebobolan. Dari 16 pertandingan dilakoni, Arema baru dua kali mencatatkan cleansheet.

Sejauh ini, gawang Arema sudah 25 kali bobol. Dari 25 gol ini, 11 di antaranya terjadi pada laga kandang mereka.

Jumlah kebobolan Arema ini berbanding lurus dengan jumlah gol yang mereka ceploskan ke gawang lawan. Dari 16 pertandingan, Arema mencetak 33 gol. Mereka terpaut lima gol dari PS TIRA, yang menjadi tim tersubur pada putaran pertama.

Sementara itu, Arema mengakhiri putaran pertama dengan menempati posisi empat di klasemen. Mereka mengoleksi 26 poin dari 16 pertandingan.

Simak tekad Hamka Hamzah selengkapnya di bawah ini.

1 dari 2 halaman

Benahi Pertahanan

Sementara itu, kendati tak terlalu merisaukan, Hamka menyebut, timnya tak mau terus-menerus kebobolan. Pemain berusia 35 tahun ini menegaskan tekad mereka untuk berbenah dan membuat benteng pertahanan Arema lebih kokoh.

"Ini harus diperbaiki. Saya pribadi juga seorang pemain belakang," kata Hamka.

"Coach Milomir Seslija dan tim pelatih akan membenahi agar putaran kedua ini kami bisa lebih bagus," sambungnya.

2 dari 2 halaman

Bermain Sebagai Tim

Lebih lanjut, Hamka pun menyebut salah satu kiat agar timnya tak lagi jadi bulan-bulanan lini serang tim lawan. Salah satunya, menurut eks penggawa Timnas Indonesia tersebut, adalah bermain sebagai sebuah tim.

"Menyerang bersama-sama, bertahan pun harus bersama," ucap Hamka.

"Semua harus bertekad agar tak mudah kebobolan oleh pemain lawan," ia menandaskan.

(Bola.net/Dendy Gandakusumah)