APPI Siap Cari Solusi untuk Keluhan 'Pemain Tua'

APPI Siap Cari Solusi untuk Keluhan 'Pemain Tua'
Ponaryo Astaman, Bambang Pamungkas, Bima Sakti dan Kurniawan DY (c) ist

Bola.net - - Protes para pemain terkait wacana pembatasan usia yang akan diterapkan oleh PSSI akhirnya didengar Asosiasi Pesepakbola Profesional Indonesia (APPI). Mereka siap menyampaikan keluhan-keluhan tersebut pada PSSI.

PSSI sebelumnya telah merancang sebuah regulasi yang dimaksudkan untuk memperlancar regenerasi pemain yang muaranya adalah terbentuknya tim nasional Indonesia yang tangguh. PSSI melakukan pembatasan usia untuk kompetisi musim mendatang.

Untuk kasta tertinggi, setiap klub peserta hanya diperbolehkan merekrut dua pemain berusia di atas 35 tahun. Regulasi itu sendiri belum resmi ditetapkan dan PSSI baru akan mencobanya di turnamen pra musim, Piala Presiden.

Meski demikian, munculnya wacana regulasi tersebut kontan membuat sejumlah pemain senior khawatir. Mereka terancam kehilangan mata pencahariannya dan tak bisa menafkahi keluarganya.

CEO APPI, Valentino Simanjuntak mengatakan, pihaknya akan menampung semua keluhan tersebut. Tak cuma itu, APPI juga akan mencoba meminta para pemain untuk mencari jalan keluar terbaik agar bisa mengatasi masalah tersebut.

"Saat ini kami sedang mengumpulkan datanya, keluhan, serta usulan pemain mau seperti apa solusinya. Setelah itu baru kami sampaikan kepada PSSI untuk dijadikan bahan pertimbangan," ujar Valentino.

Kebijakan dari PSSI itu sendiri mendapat respon positif dari Valentino. Akan tetapi, menurutnya PSSI juga wajib memikirkan dampak bagi pemain-pemain yang bakal tersingkir karena adanya regulasi tersebut.

"Tujuannya bagus, tapi cara dan prosesnya yang sedang kami pikirkan. Setelah regulasi itu ditetapkan bagaimana dengan pemain yang sudah tidak terpakai," tutur pria yang akrab disapa Jebret ini.

"Itu harus dipikirkan baik-baik oleh PSSI. Yang jelas saat ini masih dikumpulin datanya. Secepatnya akan kami berikan kepada PSSI," tutupnya.