AP Dewa Cedera Otot Paha

AP Dewa Cedera Otot Paha
Aditya Putra Dewa © Apriani Landa
Bola.net - Satu lagi pemain PSM Makassar yang mengalami cedera. Gelandang Aditya Putra Dewa tidak bisa ikut latihan karena mengalami cedera otot paha.

"Otot paha tertarik saat latihan kemarin (Minggu, 27 Januari). Diminta istirahat dulu sementara, tidak boleh memaksakan diri," kata Dewa dari pinggir lapangan.

Dewa menambah catatan pemain PSM yang cedera. Sebelumnya M Rahmat harus istirahat selama 2-3 bulan akibat cedera lutut kiri yang dialaminya. Fadly Manna juga kemungkinan bakal menyusul Rahmat istirahat panjang karena mengalami cedera yang sama.

"Kita masih tunggu pemeriksaan lanjutan dari dokter untuk memastikan seberapa parah cederanya. Pemeriksaan sebelumnya, ada robekan di otot meniscus lutut kiri, sama seperti Rahmat," kata tim medis PSM, Rudi Latief.

Qifli Tamarah juga akhirnya istirahat dari latihan karena jari kakinya mengalami cedera. Ia tertabrak motor saat akan berangkat ke Lapangan Karebosi untuk latihan bersama.

Dalam latihan di Lapangan Karebosi, Senin (28/1/2013), Syamsul Bachri Chaeruddin, juga tidak tampak dalam barisan pemain. Menurut rekannya Aditya Putra Dewa, Syamsul tidak hadir karena sakit. Ada juga info lain jika Syamsul tidak datang karena bapaknya sakit. (nda/mac)