Andik Tunda Jadwal Kembali ke Selangor FA

Andik Tunda Jadwal Kembali ke Selangor FA
Andik Vermansah (c) Selangor FA

Bola.net - - Meski Selangor FA telah kembali berlatih, namun Andik Vermansah tak buru-buru kembali ke Malaysia. Pesepakbola asal Surabaya ini memilih fokus untuk menyembuhkan cedera yang dideritanya, yakni ACL (Cruciatum Anterior Ligament).

Saat berbincang dengan Bola.net, Jumat , Andik sudah mendapat kabar bahwa tim Selangor FA kembali berlatih. Hanya saja, ia harus menunda perjalanannya ke Malaysia karena tengah fokus memulihkan cederanya.

"Nunggu sembuh dulu baru kembali ke Malaysia," ujar Andik. "Saat ini saya di Jakarta untuk menjalani terapi penyembuhan cedera," imbuh bungsu dari empat bersaudara tersebut.

Seperti yang diketaui bersama, Andik mengalami cedera ketika membela Tim Nasional (Timnas) Indonesia di ajang Piala AFF 2016. Cedera tersebut terjadi di leg pertama laga final lawan Thailand.

Menurut hasil analisa dokter Timnas, Andik harus beristirahat antara tiga hingga enam minggu. (faw/asa)