
Bola.net - Seolah tak ada waktu lama bagi Andik Vermansyah untuk berleha-leha sejenak. Hari ini, Senin (14/5) ia sudah kembali berangkat menuju Yogyakarta untuk melakoni pemusatan latihan bersama Timnas U-22.
Berbeda dengan kedatangannya jelang laga lawan Bontang FC kemarin, Andik tak sendiri kali ini. Ia berangkat tadi sore dengan menumpang kereta api bersama pemain muda Persebaya lainnya, Nur Mufid Fastabikhul Khairat yang sebenarnya memang dipanggil Pelatih Aji Santoso sejak lama.
Sebenarnya Green Force masih punya satu nama lagi yang sama-sama alumni Timnas U-21 pada turnamen Hassanah Bolkiah Trophy 2012 lalu, yakni Miko Ardiyanto. Namun, Miko kali ini tak mendapat panggilan Timnas tersebut.
Persebaya pun mengaku rela Andik dan Fasta gabung Timnas lagi, meski sebenarnya Sabtu (19/5) nanti mereka harus melawan Negeri Sembilan FA dalam laga persahabatan. "Tak masalah, toh mereka kembali tanggal 17, dan tanggal 18 bisa ikut latihan. Keduanya bisa turun lawan negeri Sembilan," terang asisten pelatih Persebaya, Ibnu Grahan.
Dihubungi terpisah, Andik mengaku tak masalah dengan bolak-baliknya dirinya dari Yogyakarta dalam 2 pekan ini. Striker berusia 21 tahun itu juga mau mengungkapkan komposisi Timnas U-22 kali ini, yang sebenarnya juga membuka kesempatan pada pemain Indonesia Super League (ISL) untuk bergabung. Dua rekannya di Timnas U-23 pada SEA Games 2011 lalu, Oktovianus Maniani dan Titus Bonai malah sudah bergabung bersama Timnas Indonesia.
"Kalau di Timnas Indonesia saya dengar Okto dan Tibo sudah gabung. Tapi di Timnas U-23 ini sementara masih pemain IPL saja, Mas," tambah Andik. (fjr/dzi)
Berbeda dengan kedatangannya jelang laga lawan Bontang FC kemarin, Andik tak sendiri kali ini. Ia berangkat tadi sore dengan menumpang kereta api bersama pemain muda Persebaya lainnya, Nur Mufid Fastabikhul Khairat yang sebenarnya memang dipanggil Pelatih Aji Santoso sejak lama.
Sebenarnya Green Force masih punya satu nama lagi yang sama-sama alumni Timnas U-21 pada turnamen Hassanah Bolkiah Trophy 2012 lalu, yakni Miko Ardiyanto. Namun, Miko kali ini tak mendapat panggilan Timnas tersebut.
Persebaya pun mengaku rela Andik dan Fasta gabung Timnas lagi, meski sebenarnya Sabtu (19/5) nanti mereka harus melawan Negeri Sembilan FA dalam laga persahabatan. "Tak masalah, toh mereka kembali tanggal 17, dan tanggal 18 bisa ikut latihan. Keduanya bisa turun lawan negeri Sembilan," terang asisten pelatih Persebaya, Ibnu Grahan.
Dihubungi terpisah, Andik mengaku tak masalah dengan bolak-baliknya dirinya dari Yogyakarta dalam 2 pekan ini. Striker berusia 21 tahun itu juga mau mengungkapkan komposisi Timnas U-22 kali ini, yang sebenarnya juga membuka kesempatan pada pemain Indonesia Super League (ISL) untuk bergabung. Dua rekannya di Timnas U-23 pada SEA Games 2011 lalu, Oktovianus Maniani dan Titus Bonai malah sudah bergabung bersama Timnas Indonesia.
"Kalau di Timnas Indonesia saya dengar Okto dan Tibo sudah gabung. Tapi di Timnas U-23 ini sementara masih pemain IPL saja, Mas," tambah Andik. (fjr/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 13 Mei 2012 08:17
-
Tim Nasional 12 Mei 2012 17:30
-
Bolatainment 12 Mei 2012 14:07
-
Tim Nasional 11 Mei 2012 22:11
-
Tim Nasional 11 Mei 2012 21:45
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...