Andie Pecie Tegaskan Terus Perjuangkan Hak Persebaya

Andie Pecie Tegaskan Terus Perjuangkan Hak Persebaya
Andie Peci © Fajar Rahman
Bola.net - Mendapatkan bacokan dalam usaha penculikan dirinya oleh orang tak dikenal, tak membuat Andie Pecie patah semangat. Ia tetap berkomitmen untuk meneruskan perjuangan Bonekmania pendukung Persebaya Surabaya yang berlaga di Indonesian Premier League (IPL).

"Saya tetap perjuangkan ini. Karena ini sudah menjadi keputusan kolektif teman-teman Bonek yang konsisten memperjuangkan sejarah dan hak-hak Persebaya," tegas Andie pada Bola.net, Selasa (16/4).

Koordinator lapangan (korlap) dan orator dari beberapa aksi Bonekmania selama ini itu pun meyakini kejadian yang menimpa dirinya itu ada kaitannya dengan aksi damai ke kantor walikota Surabaya kemarin. Bukan aksi dendam pribadi atau pun urusan lainnya.

"Ini pasti murni urusan Persebaya. Saya meyakini ada relasinya dengan aksi teman-teman dan saya kemarin," ujarnya.

Ia pun berharap perbedaan pendapat dalam dunia sepak bola kembali diselesaikan dengan landasan utama olahraga. Yakni sportifitas. "Apalagi ini menyangkut Persebaya dan Surabaya. Kultur Surabaya itu menyelesaikan perbedaan secara argumen dan duduk bersama, cangkrukan," tutupnya. [initial]

   (fjr/mac)