Alhamdulillah, Erick Thohir Bantu Kurnia Meiga Buka Usaha Franchise Ayam Goreng

Alhamdulillah, Erick Thohir Bantu Kurnia Meiga Buka Usaha Franchise Ayam Goreng
Kurnia Meiga. (c) Bola.com/M Iqbal Ichsan

Bola.net - Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir memberikan bantuan kepada mantan kiper Timnas Indonesia, Kurnia Meiga. Menteri BUMN itu membukakan usaha franchise ayam goreng untuk eks penjaga gawang Arema FC tersebut.

Kurnia Meiga dibukakan franchise ayam goreng krispi asal Yogyakarta, Magu-magu Chicken. Usaha itu rencananya akan beroperasi pada akhir Juli 2023.

"Waktu itu saya ketemu Meiga dan Azhiera Adzka Fathir (istri Kurnia Meiga). Saya sejak awal menawarkan bisa berusaha menjadi entrepreneurship, tapi tentu perlu belajar," ujar Erick Thohir di Menara Danareksa, Jakarta Pusat, Rabu (5/7).

"Nah yang termudah apa, belajar dari Mbak Jenny yang mempunyai franchise Magu-Magu Chicken yang sudah punya 5000 outlet, artinya apa? sebuah produk yang memang sudah punya success story,"

"Nah ini yang Alhamdulillah saat ini saya membantu, ada kesepakatan antara Meiga dan keluarga, serta Bu Jenny yang punya franchise Magu-Magu Chicken yang mudah-mudahan paling lambat akhir bulan sudah beroperasi," tambah Erick Thohir.

Adapun, bantuan tersebut merupakan bagian dari komitmen PSSI dalam membantu mantan pemain Timnas Indonesia yang mengalami kesulitan. Sebelumnya, induk sepak bola di Tanah Air itu juga sudah membuat Yayasan Bakti Sepak Bola Indonesia yang diketuai oleh Erick Thohir.

1 dari 1 halaman

Berharap Pecahkan Masalah Kurnia Meiga

Sementara itu, Jenny berharap usaha ini bisa membantu ekonomi Kurnia Meiga. Seperti diketahui, kiper Timnas Indonesia di Piala AFF 2016 itu beberapa waktu lalu viral karena mengalami kesulitan keuangan.

Kurnia Meiga bahkan sampai menjual penghargaan yang pernah diraihnya semasa menjadi kiper Arema FC dan Timnas Indonesia. Total, ia melego sepuluh medali demi menyambung hidup.

"Mudah-mudahan tidak hanya mengejar profit, kami dapat membantu memecahkan masalah-masalah yang dialami masyarakat Indonesia," imbuh Jenny.

(Bola.net/Fitri Apriani)