
Bola.net - - Pelatih Persebaya Surabaya, Angel Alfredo Vera menyoroti penampilan anak asuhnya karena gagal mempertahankan keunggulan atas Persepam Madura Utama. Hal ini membuat Misbakus Solikin dan kolega harus puas dengan satu poin.
Menurut Alfredo, sebenarnya Persebaya bisa mencetak banyak peluang dalam laga tersebut. Sayangnya, peluang yang didapatkan oleh para penyerang Bajul Ijo gagal berbuah gol karena eksekusi yang dinilai terlalu terburu-buru.
"Pertandingan terbuka kita ketemu dengan banyak peluang, tapi karena kita buru-buru tidak cetak gol. Kalau kita main lebih tenang, kita bisa memanfaatkan peluang," ungkap Alfredo, Kamis (10/8).
Karena gagal memanfaatkan peluang itulah yang kemudian menjadi momentum bagi tuan rumah untuk bangkit. Persepam lalu memanfaatkan serangan balik yang kemudian berbuah gol penyeimbang di babak kedua. Persebaya pun harus puas bermain imbang 2-2.
"Di sepak bola kalau tidak mampu memanfaatkan semua peluang pasti lawan bisa jadi bangun juga seperti tadi. Mereka save dan bisa imbang," imbuh Alfredo.
Hal senada juga diungkapkan oleh penyerang Persebaya, Yogi Novrian, mantan pemain PS TNI tersebut tersebut mengakui bahwa Persebaya bermain terbuka di babak kedua. Mereka pun kecolongan dengan gol yang dicetak tuan rumah.
"Kalau pertandingan tadi pada babak kedua memang terbuka, jadi kita kecolongan gol," pungkasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 9 Agustus 2017 01:51
-
Bola Indonesia 8 Agustus 2017 20:58
-
Bola Indonesia 5 Agustus 2017 23:29
-
Bola Indonesia 3 Agustus 2017 03:21
-
Bola Indonesia 3 Agustus 2017 02:13
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...