
Jelas ini bukan pekerjaan mudah. Selain BSU akan bermain di kandang sendiri, mereka juga memiliki rekor sangat baik, yakni selalu menang dalam lima pertandingan terakhir. Capaian positif itu diganjar dengan posisi ketiga klasemen sementara Indonesia Soccer Championship (ISC).
"Kalau berada di Persipura, saya pasti pikir harus mendapat tiga poin. Saya tidak pikir seri atau kalah, saya cuma pikir menang. Nanti kita lihat saja di lapangan," tegas mantan pelatih Persegres Gresik United ini.
Alfredo mengaku sudah mengantongi kekuatan Evan Dimas Darmono dan kolega. Sebab ia sudah menyaksikan secara langsung kala BSU menundukkan Persija Jakarta dengan skor tipis 2-1. "Yang saya lihat, semua pemainnya bagus. Semua pemainnya berkualitas," puji Alfredo.
Kehadiran Tony Ho dan Erick Ibrahim bisa menjadi keuntungan untuk Alfredo. Sebab Tony dan Erick merupakan mantan staf pelatih di BSU. Sehingga, mereka pasti memiliki informasi detail tentang tim asuhan Ibnu Grahan itu.
Hal lain yang membuat Persipura diunggulkan adalah rekor kedua tim. Saat berjumpa pada turnamen Piala Jenderal Sudirman di Stadion Maguwoharjo, Sleman, akhir tahun 2015 lalu, Persipura menundukkan BSU dengan skor 2-0. (faw/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 3 Agustus 2016 16:58
-
Bola Indonesia 3 Agustus 2016 16:54
-
Bola Indonesia 2 Agustus 2016 16:36
-
Bola Indonesia 2 Agustus 2016 11:24
-
Bola Indonesia 2 Agustus 2016 11:18
LATEST UPDATE
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:49
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:48
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:47
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:15
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 10:05
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...