Aksi Bersih-bersih Persib: Setelah Vizcarra, Giliran Indra Mustafa Kena Getahnya

Aksi Bersih-bersih Persib: Setelah Vizcarra, Giliran Indra Mustafa Kena Getahnya
Indra Mustafa (c) Bola.com/Nick Hanoatubun

Bola.net - Persib Bandung terus bersih-bersih. Setelah melepas Esteban Vizcarra, tim berjuluk Maung Bandung itu kini mengumumkan bahwa kerja samanya dengan Indra Mustafa telah berakhir.

Berakhirnya kerja sama ini merupakan keputusan kedua belah pihak. BRI Liga 1 2021/2022 pun menjadi akhir kebersamaan Indra dengan Persib.

Indra bergabung dengan Persib sejak 2018. Sepanjang memperkuat Maung Bandung, ia tampil dalam 17 laga di kompetisi resmi.

Pada musim terakhirnya bersama Persib di BRI Liga 1 2021/2022, Indra hanya tampil satu kali dan itu pun selama 13 menit. Momen itu terjadi saat Maung Bandung bersua Persiraja Banda Aceh di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, 24 November 2021.

Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.

1 dari 2 halaman

Ucapan Terima Kasih

Lebih lanjut, Persib memberikan apresiasi untuk Indra. Tim kesayangan Bobotoh itu juga mendoakan agar mantan pemainnya itu berhasil bersama klub barunya.

"Kami segenap keluarga besar Persib mengucapkan terima kasih kepada Indra atas kerja sama dan kontribusinya selama ini," demikian pernyataan Persib.

"Semoga kesuksesan menyertainya," lanjut pernyataan Persib.