Aji Tentukan Nasib Pemain Sepulang dari Banjarmasin

Aji Tentukan Nasib Pemain Sepulang dari Banjarmasin
Persela Lamongan (c) Asad Arifin

Bola.net - - Pelatih Persela Lamongan, Aji Santoso akan segera menentukan pemain-pemain yang akan dipertahankan atau didepak dari skuat pada musim depan. Namun, keputusan baru akan diambil setelah laga terakhir Liga 1 kontra Barito Putera.

Menurut pelatih asal Kepanjen, Malang tersebut sejauh ini dirinya sudah mengantongi nama-nama pemain yang dinilai masih layak diperpanjang kontraknya atau tidak. Ia pun akan menyerahkan langsung kepada manajemen Persela.

"Setelah pertandingan melawan Barito baru saya putuskan siapa-siapa yang saya direkomendasi kepada pengurus untuk dipertahankan," ungkap Aji.

Sayangnya mantan pelatih Arema FC tersebut belum menyampaikan persentase pemain yang akan tetap dipertahankan. Aji justru mengaku sudah mengantongi beberapa nama yang akan menjadi buruan Laskar Joko Tingkir musim depan.

"Pemain-pemain yang saya rekomendasi untuk direkrut sudah ada semua, baik pemain asing maupun lokal," imbuh Aji.

Sementara pada kompetisi Liga 1 musim ini, Persela hanya menyisakan satu pertandingan yakni melawan tim Kalimantan, Barito Putera. Laga tersebut akan berlangsung di Stadion 17 Mei, Banjarmasin pada Sabtu mendatang. (top/asa)