Aji Santoso: Tidak Ada Masalah di Persebaya

Aji Santoso: Tidak Ada Masalah di Persebaya
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso (c) Bola.com/Wahyu Pratama

Bola.net - Beredar kabar bahwa saat ini sedang ada perpecahan di Persebaya Surabaya. Namun, Aji Santoso membantahnya. Menurut pelatih Persebaya itu, tak ada masalah apa pun di timnya.

Persebaya hanya mampu meraih satu kemenangan dalam empat laga yang sudah mereka mainkan di BRI Liga 1 2023/2024. Terakhir, Persebaya bermain imbang 2-2 dengan RANS Nusantara FC.

Laga kontra RANS Nusantara itu menjadi kali pertama Aji tidak memainkan gelandang Song Ui-young. Sebelum laga, Aji telah menyampaikan bahwa pemain asal Singapura itu sedang sakit, tapi tidak menjelaskannya secara rinci.

Sempat muncul kabar bahwa Song Ui-young sedang terlibat friksi dengan striker Paulo Victor. Namun, rumor ini belum bisa dibuktikan kebenarannya.

“Saya sudah berkomunikasi, dan kurang fit kondisinya. Saya melakukan video meeting. Dia WA (WhatsApp) kalau kondisinya tidak bagus,” kata Aji.

1 dari 3 halaman

Penegasan Aji Santoso

Penegasan Aji Santoso

Aksi suporter Persebaya Surabaya (c) Bola.com/Wahyu Pratama

Situasi tim juga dalam perbincangan suporter Bonek. Banyak yang menyebutkan bahwa para pemain Bajul Ijo dalam kondisi tak akur sehingga tidak menunjukkan kekompakan saat bertanding.

Hal itu sedikit tampak saat pertandingan melawan RANS Nusantara. Winger Sho Yamamoto kerap kali kehilangan bola sehingga membuat striker Paulo Victor menyisir sisi sayap demi menciptakan peluang.

Ada anggapan bahwa pemain asing Persebaya sedang dalam perpecahan. Namun, Aji membantah dengan tegas.

“Saya sudah sampaikan, tidak ada masalah. Mungkin karena Victor selalu ditempel ketat oleh lawan. Dia kurang fit, bisa saja, tetapi di tim ini tidak ada masalah,” tegas Aji.

2 dari 3 halaman

Tentang Pergantian Ze Valente

Tentang Pergantian Ze Valente

Pemain asing Persebaya Surabaya, Ze Valente (c) Dok. Persebaya Surabaya

Menariknya, saat melawan RANS Nusantara, permainan Persebaya jadi lebih menyerang setelah menarik keluar kapten Ze Valente. Gelandang yang menjadi motor serangan itu ditarik keluar dan diganti dengan Toni Firmansyah di menit ke-68, saat Persebaya tertinggal 1-2.

Yang terjadi berikutnya, alur serangan Persebaya jadi lebih hidup. Ze Valente kemungkinan kesulitan mengembangkan permainan sehingga Toni mampu menjadi solusi dalam kondisi seperti itu.

“Toni mengganti Ze lebih hidup karena memang dari awal babak pertama sampai babak kedua ditempel ketat oleh lawan sehingga kurang begitu kelihatan,” tutur Aji.

“Dengan adanya Toni, jadi lebih cair. Sebenarnya tidak ada masalah dengan siapa pun. Lebih detailnya bisa tanya ke Ze. Kami memang tidak ada masalah,” imbuhnya.

Disadur dari: Bola.com/Aditya Wany/Gregah Nurikhsani, 26 Juli 2023