Aji Saka Masih Rasakan Nyeri di Kepala

Aji Saka Masih Rasakan Nyeri di Kepala
Aji Saka (c) Persegres GU

Bola.net - - Kondisi penjaga gawang Persegres Gresik United, Aji Saka perlahan-lahan semakin membaik. Namun mantan penjaga gawang Persis Solo tersebut masih merasakan nyeri di kepalanya yang terbentur tiang gawang.

"Bengkak di kepala yang terbentur sudah hilang, tapi nyerinya sedikit masih ada. Cuma kalau pusing sudah nggak ada," terang Aji Saka kepada Bola.net, Sabtu (15/7).

Namun Aji Saka tak tinggal diam, ia ingin agar kondisinya benar-benar pulih dan bisa segera bergabung dengan tim. Ia terus mengkonsumsi obat yang diberikan oleh dokter serta mengkompres bagian yang terkena benturan.

"Sementara cuma minum obat dari dokter sama saya kompres dingin bagian yang terbentur," imbuh penjaga gawang asal Malang tersebut.

Dijelaskan Aji Saka sedianya ia sudah bisa gabung dengan tim dan ikut tour Persegres ke markas PS TNI. Namun karena dokter menyarankan dia beristirahat. Maka mantan penjaga gawang PSS Sleman tersebut memilih tidak ikut.

"Saya sudah konfirmasi ke pelatih kiper dan sepertinya Rabu baru bisa gabung tim," sambung Aji.

Saat ditanya bagaimana kronologi kejadian yang menimpanya, Aji mengaku tidak mengingat apapun. Sebab ketika ia sadar, ia sudah di rumah sakit. Bahkan ia terkejut ketika ada benjolan di kepalanya akibat benturan. ‎