AFC Optimis Kisruh Segera Berakhir dan Bersatu

AFC Optimis Kisruh Segera Berakhir dan Bersatu
Zhang Jilong saat memberi penjelasan singkat kepada wartawan © ant
Bola.net - AFC yakin kisruh sepakbola Indonesia akan segera berakhir dan kembali bersatu. Demikian keyakinan Pelaksana Tugas Presiden AFC Zhang Jilong saat berkunjung ke Jakarta.

"Sepak bola Indonesia akan bersatu dalam satu kompetisi," katanya setelah melakukan pertemuan dengan PSSI, KPSI serta Komite Olimpiade Indonesia (KOI).

Meski optimis bahwa sepakbola Indonesia akan kembali bersatu, namun Zhang Jilong enggan membeberkan lebih lanjut mengenai detail pertemuan tersebut. Suksesor Bin Hamman tersebut hanya memberikan jawaban singkat terkait diskusi yang berlangsung di kantor KOI.

"Saya datang ke sini diundang oleh Ibu Rita untuk diajak diskusi guna membahas perkembangan sepak bola Indonesia. Saya sangat senang dengan diskusi tadi," kata Jilong menambahkan.

Sementara itu, Ketua KOI yang juga ketua tim task force Menpora, Rita Subowo mengaku senang dengan adanya pertemuan ini. Ia berharap ada jalan keluar yang dihasilkan untuk menyelesaikan konflik sepakbola nasional.

"Mohon doa restu, mudah-mudahan AFC bisa memberi jalan keluar yang terbaik untuk sepak bola Indonesia," ucapnya.

Pada pertemuan tersebut, selain pihak AFC dan KOI juga hadir dari pihak PSSI yang diwakili Djohar Arifin Husin, Sihar Sitorus, Bob Hippy, Halim Mahfudz dan Finanta Rudy. Sementara dari pihak KPSI hadir Djamal Aziz, Togar Manahan Nero, Joko Driyono dan Tigor Shalomboboy. (ant/dzi)